Pages

Catatan mahasiswa dodol part 7....

Jumat, 22 Juni 2012


 Tips - Tips ala anak kosan 


Hari ini hati gue lagi riang gembira makanya gue mau ngasih tips-tips ala anak kosan ssstt ini rasahasia loh jangan diumbar, jangan dicopy and paste yaaaa ini cukup sebagai  konsumsi pembaca setia gue ajah (jiah mending ada yang mau baca) tips yang pertama tips memusnakan rasa galau kalau didalam kosan, yaaap anak kosan itu selalu ajah merasa kesepian kalau ngga ada sarana penunjang yang  dapat menghilangkan keheningan, petama kalau dikosan lu merasa kesepian buka pintu kosan terus terriaak toloooong tolooooong  pasti nanti kosan lu bakal rame didatengin banyak orang, hahahaha tips  yang kedua cara menghemat uang bulanan (kalau dikasih perbulan), uang mingguan (kalau dikasihnya perminggu) uang harian (ngga mungkinlah bego kalau gitu lu bukan anak kosan dong --_--“) .

Uang adalah barang mewah pertama yang dimiliki anak kosan, yap tanpa uang anak kosan pasti ngga akan bisa ngapa-ngapain, karena segala-galanya butuh uang tapi ingat uang itu bukan segala-galanya tips yang akan gue ajarin gimana cara lu menghemat uang yang dikasih ortu, pertama ortu pasti ngasih uang makan untuk sehari 3 kali makan (pagi,siang,sore/malem) nah kalau lu pengen hemaat yang pertama makan pagi, manusia membutuhkan energi untuk beraktifitas dalam kehidupanya makanya sarapan pagi itu sangat penting untuk memulai aktifitas, nah dana sarapan pagi lu bisa dihemat dengan meminum energen  karena itu sudah memenuhi energi yang kita butuhkan dari pagi hingga siang  inget iklan energen disana terdapat selogan minuman makanan bergizi, nah itukan murah-meriah jadi sarapan pagi gue sarankan energen yang sekarang sudah tersedia beberapa rasa, kacang hijau,vanila,cokelat dan jahee (gue bukan selles yaaa ingett !).

Nah setelah sarapan pagi akan berlanjut ke makan siang, pada saat moment ini harus makan makanan yang berkarbohidrat yang cukup , mengandung vitamin yang cukup, protein yang cukup, serta gizi yang cukup maka untuk makan siang hanya dengan nasi putih + tahu goreng + tempe sudah memenuhi kriteria yang tersedia untuk menu makan siang J,  bila ingin gurih bisa ditambahkan kecap sebagai penyedap untuk nasi, murahkan ?  berlanjut kemakan malam, makan malam itu istilahnya makan yang seharusnya ditiadakan karena akan mengakibatkan kegemukan tapi kalau lu ga bisa menghilangkan makan malam ga usah khawatir disini gue juga ada tipsnya, karena makan malam merupakan makan terakhir kita dalam melaksanakan sebuah aktifitas dalam sehari jadi setelah makan malam ngga akan lagi ada aktfitas berat yang kita lakukan selain tidur maka pakar kesehatan jantung menyarankan agar makan malam tidak mengandung karbohidrat yang banyak dan mengandung serat yang cukup untuk melancarkan buang air besar pada saat pagi hari, untuk itu gue menyarankan menu makan malam lu hanya dengan kerupuk , yap krupuk merupakan makanan yang rendah karbohidrat dan banyak serat (mulai sok tahu dah ) nah itukan murah paling cuma 500 perak udah bisa dapet kerupuk dan sekarang kerupuk tersedia banyak rasa jadi ngga akan ngebuat lu bosen J




Nah itu semua kalau dihitung-hitung bisa irit uang makan contoh sarapan energen paling Rp 2.000 makan siang dengan menu nasi + tahu tempe paling Rp 3.500 makan malam dengan menu kerupuk paling mahal Rp 1.000 jadi total makan sehari cuma Rp 6.500 murahkan hahahaha, becanda-becanda gue harap lu ga ngikutin tips-tips yang gue ajarin karena itu akan membawa lu ke jalan yang sesat yang akan berujung pada rumah sakit hahahahaha, gue sendiri ajah ga bakal ngelakuin tips gila tersebut eh tapi untuk yang mau mencoba silahkan nanti setelah dicoba bisa menghubungi saya di nomer 08569393xxxx (berhadiah satu buah piring cantik untuk pengirim pertama) .

Tips yang ketiga menungak uang kosan, yap untuk tips yang satu ini bisa diperaktekan bila dalam kedaan terdesak, pada umumnya uang sewa kosan akan ditagih awal bulan oleh pemilik kosan , bila lu saat dalam posisi tersebut belum punya uang jangan khawatir dan jangan panik gue punya tips yang cangih buat hal ini pertama liat dulu target sasaran liat dari jenis kelaminya perempuan atau laki-laki, kedua liat dari segi umur dia tua apa masih muda ketiga liat dari segi keluarga anaknya banyak apa masih single, nah setelah mendapatkan identifikasinya baru lu harus menyusun strategi

Identifikasi pertama perempuan tua dan memiliki anak banyak
Untuk yang satu ini termaksud kategori berbahaya karena biasanya galak dan tidak memandang belas kasihan untuk yang satu ini disarankan bila ingin menungak lu harus pasang mungka sedih bahkan kalau perlu sampai berakting nangis biar bisa meluluhkan hati sang punya kosan 

Identifikasi yang kedua laki-laki tua dan punya banyak anak
Untuk yang satu ini bisa mengunakan cara janji-janji karena biasanya hati laki-laki tidak sekeras perempuan, apalagi kalau lu wanita yang cantik ini akan memudahkan urusan menungak 

Identifikasi yang ketiga wanita muda single
Nah ini adalah dambaan setiap penghuni kosan cowo, dijamin deh kalau yang punya kosan seperti itu kosanya ngga akan sepi, setiap ada kamar kosong pasti langsung terisi hahahaha (terisi laki-laki hidungnya belang) nah untuk tipe yang satu ini gampang sekali untuk menungak rayu saja dengan rayuan-rayuan gombal yang menyenangkan hati si mpunya kosan 

Gue rasa cukup segitu tips-tips yang gue kasih (bang kalau laki-laki muda single gimana) wah untuk itu gue kurang tahu karena gue bukan maho yang doyan laki-laki muda hahahahaha, apapun yang lu lakukan dikosan gue harap itu bukan hal-hal yang negatif, keep sprit inget tujuan mulia lu yaitu kuliah dan raihlah IPK setinggi jemuran handuk dan IP setinggi jemuran kolor hahahaha .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar